Minimnya Kompetensi, Faktor Penyebab Tingginya Angka Pengangguran di Indonesia

Pengangguran merupakan istilah bagi orang yang tidak bekerja atau sedang mencari pekerjaan. Selain itu, dapat Anda pahami juga sebagai situasi ketika seseorang tak memiliki pekerjaan. Faktor banyaknya pengangguran bisa terjadi karena berbagai hal.

Pengangguran merupakan masalah serius di berbagai negara, termasuk Indonesia. Saat seseorang tak punya pekerjaan, tentu mereka tidak memiliki pemasukan sama sekali.

Hal Ini tentunya bukanlah hal yang bagus, mengingat banyaknya biaya dan kebutuhan hidup yang harus terpenuhi. Tak jarang orang yang terjebak dalam kesulitan ekonomi memenuhi kebutuhan hidup dengan berbagai cara, termasuk melakukan tindak kejahatan.

Baca juga: Persaingan dengan Tenaga Kerja Asing: Tingkatkan Kompetensi

Faktor Banyaknya Pengangguran di Indonesia

 Faktor Banyaknya Pengangguran di Indonesia

Angka pengangguran semakin meningkat dan memiliki banyak dampak buruk dalam masyarakat seperti kemiskinan dan berbagai masalah sosial. Namun, apa sebenarnya faktor banyaknya pengangguran? Simak penjelasannya berikut ini, ya!

1. Angkatan Kerja Tidak Seimbang dengan Kesempatan Kerja

Salah satu faktor banyaknya pengangguran adalah ketika jumlah tenaga kerja dan lapangan kerja yang tersedia tak seimbang. Setiap tahun, banyak orang yang menyelesaikan pendidikan, baik di tingkat sarjana, SMA/K, ataupun SMP.

Mereka merupakan orang-orang yang berada dalam usia produktif dan siap bekerja serta memiliki kemampuan. Namun, mereka harus bersaing dengan ketat karena lapangan kerja yang ada pada daerah mereka mungkin saja tak banyak.

2. Masyarakat Tidak Memiliki Kompetensi yang Sesuai

Ketika kamu melamar untuk posisi tertentu, perusahaan pasti akan menyertakan persyaratan yang harus kamu penuhi. Misalnya, pelamar harus menyelesaikan tingkat pendidikan tertentu dan melampirkan bukti berupa ijazah dan transkrip nilai. Persyaratan lain yang tak kalah penting tentu saja keterampilan khusus yang harus kamu miliki.

Calon karyawan yang tidak memiliki kompetensi sesuai dengan kebutuhan perusahaan juga menjadi salah satu faktor banyaknya pengangguran. Dalam proses seleksi, mereka akan tereliminasi dari posisi tersebut.

Karena itulah, kamu sebaiknya mengasah keterampilan sesuai bidang yang ingin kamu dalami, agar dapat bersaing dalam proses job hunting nantinya.

3. Kemajuan Teknologi yang Menggantikan Manusia

Faktor banyaknya pengangguran yang selanjutnya adalah kemajuan teknologi. Dalam beberapa hal, tentu saja hal ini berdampak baik bagi kehidupan kita. Teknologi yang maju dapat mempermudah berbagai bidang kehidupan.

Namun, juga dapat berdampak buruk karena mesin akan menggantikan peran manusia, sehingga kesempatan kerja pun semakin sedikit.

Salah satu contohnya adalah, kegiatan produksi barang yang dulunya dilakukan secara manual oleh manusia. Sekarang, hal itu dapat dikerjakan oleh mesin-mesin pabrik yang membuat pekerjaan lebih cepat, murah, dan minim kesalahan.

4. Harapan Perusahaan Terlalu Tinggi untuk Tenaga Kerja

Selain minim kompetensi dan tingkat pendidikan yang belum merata, salah satu faktor banyaknya pengangguran adalah tingginya harapan perusahaan. Tak jarang perusahaan mematok persyaratan yang terlalu sulit, atau mengharapkan tenaga kerja memiliki keterampilan yang tinggi. Hal ini tentunya membuat calon pekerja sulit untuk memenuhinya.

5. PHK

Terjadinya PHK juga merupakan faktor banyaknya pengangguran. Perusahaan melakukan Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) biasanya untuk menstabilkan kondisi perusahaan yang sedang goyah atau terancam akan bangkrut.

Biasanya, perusahaan akan melakukan pemecatan pada banyak karyawan sekaligus. Kamu pasti sering mendengar tentang pemberlakuan PHK pada masa pandemi seperti sekarang ini. Pemecatan besar-besaran seperti itu membuat banyak orang kehilangan pekerjaan.

Baca juga: Ini Dia Beragam Sertifikasi Profesi yang Sesuai dengan Tujuan Kamu

Sudahkah Kamu Memahami Faktor Banyaknya Pengangguran?

Itulah penjelasan singkat tentang faktor banyaknya pengangguran di Indonesia. Hingga saat ini, pengangguran masih menjadi salah satu masalah yang belum teratasi oleh pemerintah. Karena itu yuk, tingkatkan keterampilan agar nantinya kamu dapat bersaing di dunia kerja. Semoga sukses!

Baca lainnya: Tips untuk Berhasil Mendapatkan Sertifikasi Profesi

Share This Article

Related Articles